Resep Puding Almond Jeruk

Bahan untuk membuat puding:

  • 200 gram gula pasir
  • 2 bungkus jelly bubuk
  • 2 sendok teh esens almond
  • 1200 mili liter susu segar
  • 100 gram jeruk mandarin kalengan, yang telah dicincang

Untuk membuat saus Jeruk:

  • 4 sendok makan gula putih
  • 500 mili liter jus jeruk pastikan harus segar
  • 4 sendok teh tepung maizena, yang sudah dilarutkan oleh sedikit air
  • Bahan pelengkap agar lebih istimewa:
  • jeruk mandarin kalengan, tiriskan

Cara membuat :

  • Campurkan jelly bersama gula putih sampai merata.
  • Masukan susu segar, aduklah hingga merata.
  • Masakan pada api kecil sampai mulai mendidih.
  • Angkatlah segera, tambahkan esens almond dan jeruk mandarin, aduklah sampai me rata.
  • Tuang adonan pada loyang atau cetakan sesuai selera anda.
  • Diamkan sampai dingin lemudian simpan pada lemari es sampai mengeras.
  • Hidangkan bersama Saus Jeruk dan jeruk mandarin.
  • Saus Jeruk: Masak jus jeruk dan bahan lainnya hingga kental.
  • Angkat dan dinginkan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makan Batagor Minumnya Sprite

Contoh RPP Siklus 1 pada mata kuliah PKP di UT

Resep Roti Sisir Kentang