Postingan

Menampilkan postingan dari Desember 15, 2012

Resep Okonomiyaki 2 (Jepang)

Bahan-bahan: 120 gr tepung tempura/tepung okonomiyaki (atau tepung terigu) 175 cc air kaldu 200 gr kol (iris tipis) 1butir telur ayam Daun bawang sesuai selera Bahan isi: Daging cincang Sosis sapi (iris tipis) Jamur kancing Saos: Saos okonomiyaki, mayones atau katsuobushi. Cara membuat: Encerkan tepung dengan air kaldu, aduk-aduk hingga rata, tapi jangan diaduk terlalu lama karena adonan bisa menjadi keras Tambahkan telur ke dalam adonan Campurkan irisan kol (lebar kira-kira 1 cm) ke dalam adonan, aduk sedemikian rupa agar udara masuk ke dalam campuran adonan agar hasil gorengan tidak keras Tuang sedikit minyak ke atas penggorengan datar, tuangkan campuran kol dan tepung terigu dan bentuk bulatan dengan diameter sekitar 25 cm dan ketebalan 2,5 cm. Hias dengan bahan isi sesuai selera anda Tunggu hingga bagian bawah adonan matang betul lalu balik dengan menggunakan dua buah sodet secara bersamaan agar okonomiy

Resep Okonomiyaki 1 (Jepang)

Bahan: 100g terigu segitiga 150ml air + 1 sdt dashi 1/2 sdt Baking Powder 1 sdm kentang parut Garam dan merica secukupnya 200g kol, iris halus 50g daging cumi rebus, potong 2X2 cm 50g udang rebus 1 sdm ebi kualitas super 1 sdm Beni Shoga (Optional) 2 telur 100g beef bacon Topping: Otafuku Okonomiyaki Sauce QP Mayo Ao Nori Katsuoboshi Cara Masak: Aduk rata semua bahan jadi satu kecuali beef bacon Bagi adonan jadi dua bagian sama besar Panaskan wajan dadar teflon dengan sedikit minyak, masukkan satu bagian adonan, tata beef bacon diatasnya. Masak sampai kecoklatan dengan api sedang. Balik dan masak sisi yang satunya. Angkat dari piring, tuang saus okonomiyaki, beri mayo, tabur ao nori (ganti dengan nori panggang tumbuk), dan tabur katsuoboshi. Related site Resep Okonomiyaki 1 (Jepang)

Resep Mochi Talas (Jepang)

Bahan isi: 1.500 gram talas, dikukus, dihaluskan 750 ml santan dari 1 butir kelapa 5 lembar daun pandan 300 gram gula pasir 11/4 sendok teh garam 1/8 sendok teh pewarna ungu 5 tetes pewarna merah muda 1/2 sendok teh esens talas Bahan kulit: 1.250 gram tepung ketan putih 1.375 ml air 21/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh pewarna ungu 625 gram gula pasir 200 gram mentega putih 250 gram tepung maizena, disangrai 5 menit dengan api kecil untuk taburan Cara membuat: Isi: masak bahan isi sambil diaduk sampai kalis. Timbang masing-masing 7 gram. Bentuk bola-bola. Sisihkan. Kulit: campur tepung ketan putih, air, garam, dan pewarna ungu. Aduk rata, Saring adonan supaya adonan tidak bergerindil. Tuang di pinggan tahan panas. Kukus 20 menit. Angkat. Tambahkan gula pasir dan mentega putih. Uleni sarnpai kalis dengan mikser spiral. Ambil 15 gram adonan kulit. Beri isi. Bulatkan. Gulingkan di tepung maizena

Resep Mochi Legit Pandan Wijen (Jepang)

Bahan: 150 gr kacang hijau kupas 50 gr gula pasir 1/2 sendok teh garam 250 ml santan Bahan Kulit: 175 ml air 1/2 sendok teh pasta pandan 150 gr tepung ketan 75 gr gula pasir 1/4 sendok teh garam 20 gr mentega putih 100 gr wijen sangrai Cara Membuat: Rendam kacang hijau selama 2 jam lalu kukus hingga mekar. Bahan isi: Campur santan, kacang hijau, gula pasir, dan garam, masak sambil terus diaduk hingga kalis. Angkat dan dinginkan. Ambil satu sendok teh adonan lalu bentuk bulat. Lakukan hingga bahan habis. Bahan kulit: Campur air, garam, dan pasta pandan, aduk rata. Tuang ke dalam tepung ketan, aduk rata kembali. Tuang adonan ke dalam pinggan tahan panas, lalu kukus selama 20 menit, angkat. Pindahkan adonan ke dalam wadah, tambahkan gula pasir dan mentega putih lalu kocok hingga lembut. Ambil sedikit adonan lalu pipihkan, beri isi, bulatkan hingga rapi. Gulingkan di atas wijen sangrai hingga rata. Saj

Resep Mochi Ketan Hitam (Jepang)

Bahan: 150 gr kacang hijau kupas 50 gr keju parut 150 ml susu cair 60 gr gula pasir 1/2 sendok teh garam Bahan Kulit: 150 gr tepung ketan hitam 75 gr gula pasir halus 20 gr mentega putih 100 gr wijen sangrai untuk pelapis 175 ml air 1/4 sendok teh garam Cara Membuat: Rendam kacang hijau kupas selama 1 jam. Kukus 20 menit sampai mekar. Isi: Rebus susu cair, gula pasir, garam, dan kacang hijau kukus sambil diaduk sampai kalis. Tambahkan keju parut. Aduk rata. Bentuk bola-bola. Kulit: Campur air dan garam. Aduk rata. Tuang ke tepung ketan hitam, aduk rata, saring. Tuang ke pinggan tahan panas, kukus 20 menit. Angkat. Pindahkan ke baskom. Masukkan gula pasir halus dan mentega putih. Kocok sampai lembut. Ambil sedikit adonan, pipihkan. Beri isi lalu bulatkan. Gulingkan di atas wijen sangrai. Sajikan. Related site Resep Mochi Ketan Hitam (Jepang)

Resep Mochi Cup Bread (Jepang)

Bahan biang: 150 gram tepung terigu Cakra Kembar 3 gram ragi instan 100 ml air es Bahan: 150 gram tepung terigu Cakra Kembar 125 gram tepung terigu Segitiga Biru 50 gram gula pasir 20 gram susu bubuk 5 gram ragi instan 2 butir telur 100 ml air es 75 gram margarin 1 sendok teh garam Bahan isi: 14 buah mochi siap pakai, potong jadi 2 bagian Bahan toping: 50 gram margarin 50 gram gula tepung 15 gram telur, dikocok lepas s 50 gram tepung terigu Kunci Biru 15 gram susu bubuk 1/4 sendok teh baking powder 1/4 sendok teh pasta vanila Cara membuat: Untuk biang: campur tepung terigu Cakra Kembar dan ragi instan. Aduk rata. Masukkan air es sedikitsedikit. Aduk sampai kalis. Diamkan 1 jam. Campur tepung terigu Cakra Kembar, tepung terigu Segitiga Biru, gula pasir, susu bubuk, dan ragi instan. Aduk rata. Masukkan biang. Uleni rata. Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.

Resep Mochi (Jepang)

Bahan: Kulit Mochi: 200 gr tepung ketan 75 gr gula pasir + 250 ml air 1/2 sdt garam 10 gr tepung beras 10 gr mentega putih, cairkan Bahan Isi: Kacang merah Gula pasir Air Garam sedikit Taburan: Tepung jagung disangrai sebentar Bahan Isi: Masak kacang merah (adzuka bean), garam dan air hingga kacang merah menjadi empuk, dinginkan Kulit Mochi: Campur gula, air dan garam hingga larut Taruh tepung ketan dan tepung beras dalam mangkuk tahan panas Tuang separuh campuran air gula ke dalam tepung, uleni hingga kalis Masukkan mentega cair putih, aduk rata dengan sendok kayu Tuang sisa air, aduk hingga semua tercampur rata Kukus selama 15 menit, aduk lagi, kukus lagi selama 10 menit Angkat. Kalau mau tercampur rata aduk dng mixer hingga adonan licin Anginkan hingga agak hangat, timbang masing2 seberat 10 gr, bulatkan, isi dng bahan isian, bulatkan lagi Balurkan ke dalam tepung maizena. Related site Resep Mochi

Resep Kue Cina Pandan (Cina)

Bahan : 300 cc santan (1 butir kelapa) 140 gram tepung ketan 140 gram gula pasir daun pandan untuk pembungkus garam secukupnya Cara Membuat : Masak santan bersama gula sampai mendidih. tuang santan di atas tepung kentan sedikit demi sedikit hingga jadi adonan licin. Setelah rata. Masak kembali diatas api sampai kental dan meletup-letup. Buat takir dari daun pandan. Cara membuat bisa dilihat dalam gambar. Tuang adonan ke dalam takir pandan dan kukus sampai matang. Related site Resep Kue Cina Pandan (Cina)

Resep Dorayaki Ubi Merah (Jepang)

Bahan: 2 sdt ragi instan 100 gr gula pasir 150 gr tepung terigu 4 sdm air hangat 3 btr telur 100 gr ubi merah, kukus, haluskan, 150 ml santan 100 gr keju, iris korek api Cara membuat Resep Dorayaki Ubi Merah: Campur ragi instan dengan air hangat, diamkan 15 menit. Kocok gula dan telur sampai mengembang, masukkan tepung terigu, ubi merah, air ragi dan santan. Aduk rata dan diamkan selama 30 menit. Tuang adonan dalam cetakan kue lumpur, taruh keju di atasnya lalu taruh di atas api hingga matang. Sajikan sebagai kudapan yang lain dari biasanya. Related site Resep Dorayaki Ubi Merah (Jepang)

Resep Dorayaki Pisang Susu (Jepang)

Bahan Dorayaki Pisang Susu : 4 butir telur 250 gram tepung terigu protein sedang 50 gram sirup pisang susu 1/4 sendok teh garam 50 gram gula pasir 1 sendok teh baking powder 150 ml air Bahan Isi Dorayaki Pisang Susu : 100 gram selai cokelat Cara Membuat Dorayaki Pisang Susu : Kocok telur, gula pasir, sirup pisang susu, dan garam sampai kental. Tambahkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata bergantian dengan sir sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan. Panaskan pan dadar. Tuang 1 sendok makan adonan. Biarkan mengembang. Balik adonan. Sisihkan. Ambil selembar dorayaki. Oles isi. Tutup lagi dengan dorayaki. Untuk 12 buah Related site Resep Dorayaki Pisang Susu (Jepang)

Resep Dorayaki Cokelat Keju (Jepang)

Bahan : 150 gr tepung terigu 2 butir telur 2 sdm madu selai cokelat (siap pakai ) 50 gr cheddar parut 1 sdt baking powder 100 gr gula pasir Cara membuat : Ayak tepung terigu dan baking powder, sisihkan. Kocok gula dan telur sampai mengembang. masukkan campuran tepung dan madu, aduk rata. Panaskan wajan anti lengket berdiameter 8 cm yang telah dioleskan margarin lalu tuang adonan sebanyak 1 sendok sayur, Masak dengan api kecil, lalu balik agar matang. angkat. Olesi permukaan kue dengan selai cokelat dan taburi dengan keju parut. Tumpukkan dengan dorayaki yang lain, sajikan. Related site Resep Dorayaki Cokelat Keju (Jepang)

Resep Dorayaki Ala Farah Quinn (Jepang)

bahan: 250 gr tepung terigu 50 gr gula pasir ¼ sdt garam 1 sdt baking powder 50 cc gula cair (fructose) 150 cc susu cair Isi: 200 gr kacang merah ¼ sdt garam 100 gr gula halus 50 gr margarin 2 sdm tepung terigu 150 cc santan Cara membuat: Campur semua bahan, aduk rata. Panaskan wajan anti lengket (teflon). Tuang adonan sedikit demi sedikit pada teflon seperti membuat kue dadar. Masak hingga warnanya berubah menjadi kecoklatan. Bolak balik dorayaki agar kedua sisi matang. Isi: Rebus kacang merah bersama garam hingga empuk. Tiriskan. Kemudian tumbuk hingga halus. Lelehkan margarin, campur dengan terigu dan santan. Aduk hingga merata. Kemudian masukkan kacang merah yang telah dihaluskan dan gula halus. Aduk rata. Penyajian: Oleskan isi pada salah satu sisi dorayaki kemudian tumpuk dengan dorayaki lain. Tambahkan cokelat leleh dan stroberi sebagai topping. Dorayaki siap disajikan. Related si

Resep Dorayaki (Jepang)

Bahan: 100 gr tepung terigu 2 sdm gula pasir madu 1/2 sdt garam 3 btr telur 75 ml susu cair 1 sdt margarin untuk mengoles Isi: 100 gr kacang merah 3 sdm gula pasir 150 ml susu cair Atau anda bisa menggunakan keju cedar parut, meses, atau coklat . Cara membuat: Campur gula pasir, madu, telur dan garam, kocok hingga kental, tambahkan tepung terigu dan susu cair sedikit demi sedikit, aduk rata. Panaskan cetakan dorayaki atau wajan anti lengket diameter 8 cm, oles wajan dengan margarin. Tuang satu sendok sayur adonan ke dalam cetakan hingga 3/4 tinggi cetakan, biarkan hingga permukaannya berlubang lubang, tutup cetakan Masak hingga bagian bawah berwarna kecokelatan. Angkat. Buat isi: rebus kacang merah hingga lunak, angkat, tiriskan, haluskan. Masak kembali hingga kental, masukkan susu cair dan gula pasir, masak hingga kental, angkat. Oles bagian permukaan dorayaki dengan isi hingga rata, tutup dengan

Resep Wadai Bingka Kentang (Banjarmasin)

Bahan: 200 gr kentang 5 btr telur ½ sdt vanili 3 sdm gula pasir 100 ml santan kental dari 1 buah kelapa Cara Membuat: Kupas kentang, kukus sampai matang. Haluskan. Kocok telur, vanili, dan gula sampai mengembang, masukkan kentang halus dan santan kental aduk sampai rata Tuang adonan ke dalam cetakan bingka bentuk bunga, yang sudah dipanaskan di atas kompor (sebelumnya alasnya sudah diberi pasir). Masak dengan api sedang sampai bingka matang. Untuk 6 Orang Tips waktu membakar bingka di atas kompor, sebaiknya, atasnya ditutup dengan tutup yang terbuat dari tanah liat yang sudah dipanaskan. Supaya kue cepat matang. Related site Resep Wadai Bingka Kentang (Banjarmasin)

Resep Schotel Kentang

Bahan: 500 g kentang 1 sdm mentega 25 g bawang Bombay, cincang 1 siung bawang putih, memarkan, cincang 3 lembar daging asap, potong kecil 300 ml susu segar 2 butir telur ayam, kocok 100 g keju Cheddar parut 1/2 sdt merica bubuk 1/2 sdt pala bubuk 1 sdt garam Cara Membuat: Cuci bersih kentang, potong melintang1/2 cm. Rebus kentang sebentar dalam air mendidih. Tiriskan. Panaskan mentega hingga meleleh. Tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga layu dan harum. Masukkan daging asap, aduk hingga layu. Tuangi susu, telur dan semua bahan. Masak hingga mendidih. Angkat. Siapkan pinggan tahan panas, susun irisan kentang di dasar pinggan hingga rata. Tuangi adonan daging asap, beri irisan kentang. Panggang dalam oven panas bersuhu 180 C selama 20 menit hingga kuning kecokelatan. Angkat dan sisihkan. Untuk 4 orang Related site Resep Schotel Kentang

Resep Roti Tawar Kentang Wijen

Bahan membuat roti tawar kentang wijen: 200 gram tepung terigu protein tinggi 100 gram kentang kukus, dihaluskan 4 gram ragi instan 20 gram gula pasir 75 susu cair dingin 20 gram mentega putih ½ sendok teh garam 1 butir telur, dikocok lepas dan 1 sendok makan air, diaduk untuk olesan 2 sendok teh wijen untuk taburan Cara membuat roti tawar kentang wijen: Campur tepung terigu, kentang, ragi instan, dan gula pasir. Aduk rata Tuang susu cair sedikit sedikit sambil diuleni sampai kalis masukkan mentega putih dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan timbang masing masing 85 gram. Diamkan 10 menit ambil 1 bagian. Bagi 3 adonan. Pulung memanjang. Kepang adonan dan lipat bagian atas dan bawahnya ke tengah. Lakukan hal sama dengan sisa adonan letakkan di loyang 24 x Untuk 1 loyang (5 potong) Related site Resep Roti Tawar Kentang Wijen

Resep Roti Sisir Kentang

Bahan Roti Sisir Kentang : 400 gram tepung terigu protein tinggi 1 buah (200 gram) kentang kukus, di haluskan 20 gram susu bubuk 1 ½ sendok teh (6 gram ) ragi instan 75 gram gula pasir 1 butir telur 1 kuning telur 100 ml air es 75 gram margarin 1 sendok teh margarin Bahan olesan (aduk rata) 1 kuning telur 1 sendok makan susu cair Bahan lapisan : 100 gram mentega asin, dilelehkan Cara membuat roti sisir kentang : Campur tepung terigu, kentang, susu bubuk, ragi instan, dan gula pasir, aduk rata tambahkan telur dan air es sedikit sedikit sambil diuleni sampai kalis masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan timbang masing masing 20 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit giling adonan. Gulung dan bentuk oval letakkan di loyang roti sisir yang dioles margarin dan dialas kertas roti sebanayak 12 adonan. Diamkan 75 menit sampai mengembang. Oles dengan bahan olesan Oven 25 menit dengan su

Resep Omelet Kentang

Bahan-Bahan : 750 gr kentang besar 3 sdm minyak goreng kunci mas 2 bh bawang bombay, iris dadu 1 cm 2 siung bawang putih, haluskan 75 gr salami, iris dadu 1 cm 4 btr telur, kocok lepas 1 sdt garam 1 sdt merica Cara Mengolah : kupas dan potong kentang dadu 2 cm. rebus kentang hingga lunak. Tambahkan 1/2 sdt garam. Angkat dan tiriskan. Sisihkan. Tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan kentang, salami, garam, dan merica. Aduk - aduk sebentar. Panaskan minyak, tuang kocokan telur. Setelah agak keras, masukkan tumisan kentang.Masak hingga bagian bawah telurkering. Masukkan wajan dadar dalam oven, panggang hingga bagian atasnya kering. Related site Resep Omelet Kentang

Resep Kulit Kentang Panggang

Bahan: 5 buah kentang ukuran besar, cuci bersih minyak olive garam keju Parmesan bubuk, jika suka Cara membuat: # Panggang kentang dalam oven panas hingga lunak. Angkat. # Belah membujur menjadi dua bagian. # Keruk kentang dan sisakan hingga setebal 1/4 cm dari kulitnya. Gunakan daging kentang untuk campuran sup atau perkedel. # Potong dua bagian kulit kentang. Olesi dengan minyak olive. # Panggang dalam oven hingga agak kering. # Jika suka sebelum diangkat taburi keju Parmesan. # Sajikan hangat. Untuk 5 orang Related site Resep Kulit Kentang Panggang

Resep Kue Lumpur Kentang

Bahan Kue Lumpur Kentang : Kentang yang sudah direbus dan dilumatkan = 250 gr Tepung terigu = 250 gram Gula pasir = 150 gram Garam = secukupnya Vanili = secukupnya Kismis = 50 gram Santan kelapa = 1 butir kelapa / 2 gelas Mentega yang sudah cair = 50 gram Cara Memasak Kue Lumpur Kentang : Telur ayam dikocok-kocok dengan gula dan vanili sampai naik mengembang. Masukkan mentega cair dan aduk sampai rata. Masukkan tepung trigu, kentang dan santan. Aduk lagi sampai rata. Panggang adonan pada cetakan cara bikang sampai matang. Related site Resep Kue Lumpur Kentang

Resep Poffertjes Keju (Belanda)

Bahan: 250 g tepung terigu 5 g yeast instan 50 g gula pasir 400 ml susu cair 2 bt telur ayam, kocok 1/4 sdt garam 100 g keju Cheddar parut Olesan: 2 sdm mentega Cara membuat: # Campur tepung dengan yeast dan gula, tuangi telur, aduk rata. # Tambahkan susu sedikit demi sedikit sambil aduk hingga terbentuk adonan yang licin. # Biarkan selama 15 menit. # Olesi cetakan poffertjes dengan mentega. Taruh di atas api sedang hingga panas. Tuangi adonan, taburi sedikit keju parut. Setelah bagian sisinya mengering, tetapi bagian tengah masih basah. Tambahkan sedikit adonan lalu balikkan adonan hingga terbentuk bulatan seperti bola. # Masak hingga seluruhnya kecokelatan. Angkat, sajikan hangat. Untuk 30 buah Related site Resep Poffertjes Keju (Belanda)

Resep Poffertjes (Belanda)

Bahan: 1 btr telur 75 gr gula pasir 250 gr tepung terigu 300 gr susu cair 75 gr butter , lelehkan 2 gr ragi instan, larutkan dengan 1 sdm air hangat Pelengkap: 1 scoop es krim vanili gula halus, secukupnya saus cokelat, secukupnya Cara Membuat: Kocok telur dan gula pasir sampai tercampur rata. Masukkan tepung terigu dan susu cair secara bergantian, aduk rata. Tambahkan butter , aduk rata. Terakhir masukkan larutan ragi instan, aduk rata. Diamkan selama 10 menit. Panaskan cetakan poffertjes , tuang adonan ke dalam cetakan, biarkan satu sisi kering, lalu balik, masak sampai kering dan matang. Angkat dan sajikan dengan siraman saus cokelat, taburan gula halus dan es krim vanili. Untuk 1 Porsi Tips: Poffeertjes adalah kudapan khas Belanda, biasa disajikan sebagai teman minum teh pada sore hari Related site Resep Poffertjes (Belanda)

Resep Kue Kentang (1)

Bahan : 225g tepung polos 1 sendok teh garam 75g mentega 60mls susu 175g kentang tumbuk hangat Cara Membuat : Masukkan tepung dan garam dalam mixer elektronik Anda dan gosok mentega secara bertahap. Setelah campuran mentega dan tepung dikombinasikan secara menyeluruh, tambahkan jumlah kecil kentang tumbuk dan susu pada suatu waktu. Campur semua bahan bersama-sama untuk membentuk adonan yang lembut tapi tidak ceroboh. Sekarang menggulung adonan di atas permukaan berupa serbuk sedikit. Gunakan pemotong kue untuk memotong adonan ditaburi tepung menjadi 10 putaran. Anda juga dapat memotong adonan menjadi lebih dari 10 buah dengan menjaga ukuran masing-masing bagian dari 5 dan 7,5 cm di seluruh. Jika Anda mau, Anda bisa taburkan beberapa biji jintan pada potongan-potongan. Sekarang memanggang kue di oven dengan menempatkan potongan-potongan di atas loyang ditaburi tepung. Set oven pada 220C selama lima belas sampai dua

Resep Kue Dadar Kentang

Bahan-Bahan Dadar Kentang: 2 sdm menteg 1/2 bawang bombai, cincang kasar 2 siung bawang putih, cacah halus 6 lembar daging asap, potong kasar 6 butir telur ayam 1 sdt merica bubuk 1/2 sdt garam 250 g kentang, rebus, potong dadu kecil 3 sdm keju parut Cara Membuat Dadar Kentang: Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging asap, aduk sejenak. Angkat. Kocok telur, merica, dan garam hingga berbuih. Masukkan daging asap tumis tadi dan aduk rata. Panaskan wajan dadar dan olesi dengan sedikit mentega. Tuangkan campuran telur dan daging asap tadi. Beri kentang dan taburi keju. Bila tampak pinggiran dadarnya sudah mengering dan permukaannya mengeras, angkat. Sajikan selagi panas. Related site Resep Kue Dadar Kentang

Resep Kue Bingka Kentang

Bahan-Bahan : Gula pasir = 250 gram Telor ayam = 3 buah Tepung trigu = 75 gram Daun pandan = 1 lembar Santan = 1 liter atau 1000 mili liter Vanili / Panili = setengah sendok teh / sdt Garam = setengah sendok teh / sdt Kentang yang sudah direbus, dikupas dan dilunakkan = 250 gram Cara Memasak Secara Bertahap Yaitu : Santan direbus di api kecil bersama dengan garam, daun pandan dan panili sampai mendidih lalu angkat, saring dan dinginkan. Santan yang tersisa usahakan sekitar 600 ml Gula pasir dan telur ayam dikocok-kocok hingga setengah mengembang Lalu masukkan kentang yang sudah benyek / lunak ke dalamnya beserta terigu lalu diaduk hingga rata. Santan dicampur dengan campuran telur kentang dan aduk hingga licin. Keluarkan cetakan yang sudah dilumuri oleh mentega di alasi kertas roti. Tuangkan adonan dan masukkan ke dalam oven untuk dipanggang dalam suhu 180 derajat celcius 45 menit lamanya. Related site Resep Kue Bi

Resep Kroket Kentang

Bahan: Isi: 1 sdm margarin 25 g bawang Bombay, cincang halus 150 g daging sapi cincang 100 g wortel, kupas, potong kecil 75 g buncis muda, iris halus 1 batang daun bawang, iris halus 50 ml air 1 sdm kecap manis ½ sdt merica bubuk ½ sdt pala bubuk 1 sdt garam 1 sdm tepung terigu minyak untuk menggoreng Adonan Kentang: 500 g kentang tes, kupas, kukus 2 sdm susu bubuk ¼ sdt pala bubuk ¼ sdt merica bubuk ½ sdt garam Lapisan: 1 butir telur ayam, kocok 100 g tepung panir Cara membuat: # Isi: Panaskan margarin hingga leleh. Tumis bawang Bombay hingga layu. # Masukkan daging cincang, aduk hingga kering. # Tambahkan sayuran, air, dan bumbu. Aduk hingga layu dan mendidih. # Taburi tepung terigu, aduk hingga kental dan kering. Angkat. # Haluskan kentang selagi panas. # Tambahkan bahan lainnya. Aduk hingga rata. # Ambil 2 sdm kentang, pipihkan. Isi dengan adonan isi. Bentuk bulat lonjong. # Celupkan dalam t

Resep Kroket Keju

Bahan: 500 g kentang tes, kupas 1 kuning telur ayam 75 g keju cheddar parut 1/2 sdt mustard pasta 1/2 sdt merica bubuk 1/2 sdt pala bubuk 1 sdt daun peterseli cincang halus minyak goreng Lapisan: 1 putih telur ayam 100 g tepung panir Cara membuat: # Potong-potong kentang, kukus hingga matang. # Selagi panas, haluskan kentang. # Campur kentang dengan bahan lainnya lalu aduk rata. # Bentuk adonan menjadi bulat panjang. # Celupkan bulatan adonan ke dalam putih telur kocok lalu gulingkan dalam tepung panir hingga rata. Biarkan beberapa saat hingga kering. # Panaskan minyak panas dan banyak dalam wajan. # Masukkan kroket hingga terendam minyak. Goreng hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan. # Sajikan hangat. Untuk 10 buah Related site Resep Kroket Keju

Resep Kroket Jagung Manis

Bahan: 500 g kentang, kupas, kukus, haluskan selagi panas 1 butir telur ayam, kocok 1 sdm susu bubuk 1/2 sdt merica bubuk 1/2 sdt pala bubuk 1 sdm daun bawang iris halus 2 sdm biji jagung manis rebus 1 sdt garam minyak goreng Pelapis: 1 butir telur ayam, kocok 100 g tepung panir putih kasar Cara membuat: Aduk kentang dengan bahan lainnya hingga rata. Bentuk masing-masing menjadi silinder kecil. Celupkan dalam telur kocok. Gulingkan dalam tepung panir hingga rata. Ulangi sekali lagi. Diamkan selama 30 menit. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat dengan mayones atau sambal botolan. Untuk 6 buah Related site Resep Kroket Jagung Manis

Resep Agar-Agar Lapis Kelapa Muda

Gambar
Bahan: Bahan Lapisan Putih: 500 ml santan, dari 1 1/2 butir kelapa 100 gram gula pasir 1 bungkus agar-agar bubuk putih 1 butir kelapa muda, keruk kasar 1 butir telur, kocok sebentar 1/2 sendok teh esens kelapa (coconut essence) Bahan Lapisan Cokelat: 200 gram gula merah 1 bungkus agar-agar bubuk putih 750 ml air Bahan Saus Santan: 200 ml santan, dari 1/2 butir kelapa 1 lembar daun pandan 1/2 sendok teh garam   Cara Mengolah : Membuat Lapisan putih: Didihkan santan sambil diaduk-aduk. Angkat dan dinginkan. Pisahkan santan kental yang berkumpul di permukaan. Masak santan cair bersama gula dan agar-agar sampai mendidih. Masukkan kelapa keruk, lalu angkat dari atas api. Masukkan telur kocok, esens kelapa, dan santan kental. Aduk sampai rata benar, lalu tuang ke dalam lo

Resep Kroket Isi Keju

Bahan: 500 gr kentang tes 25 gr susu bubuk 25 gr mentega ½ sdt garam 1/2 sdt mustard Isi: 150 gr keju mozarela, potong 1 x 4 cm 2 lbr daging asap, potong-potong Bahan Pelapis: 200 gr tepung roti 2 putih telur, kocok lepas 25 ml air ½ sdt garam Cara Membuat: Kukus kentang sampai matang, haluskan. Campur kentang halus dengan susu bubuk, mentega, garam, dan mustard, aduk rata. Ambil 1 sendok makan adonan, pipihkan. Beri 1 potong keju mozarela yang sudah dibungkus daging asap, bentuk lonjong. Lakukan sampai semua bahan habis. Buat pelapis: campur telur, air, dan garam, aduk rata. Celupkan kroket ke dalam telur, gulingkan di tepung roti. Lakukan langkah ini dua kali, sisihkan. Diamkan sebentar dalam lemari es. Goreng kroket sampai berwarna kuning kecokelatan. Untuk 6 Orang Related site Resep Kroket Isi Keju

Resep Choco Chips Cookies

Bahan: 150 gr butter 300 gr gula halus 60 gr kuning telur 120 gr telur 400 gr tepung terigu 6 gr kayu manis bubuk 10 gr garam 400 gr almond 440 dark choco chips Cara Membuat: Campur butter dan gula halus, kocok dengan mixer sampai lembut dan mengembang. Masukkan kuning telur dan telur satu persatu, aduk rata. Tambahkan tepung terigu, kayu manis bubuk, garam, almond , dan dark choco chips , aduk rata. Sendokkan adonan dan letakkan di atas loyang yang sudah dioles sedikit margarin, lakukan sampai semua adonan habis. Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celsius selama 20 menit atau sampai matang dan kering. Angkat dan dinginkan. Sajikan. Untuk 500 gr Related site Resep Choco Chips Cookies

Resep Kroket Isi Daging

Bahan: 400 g kentang, goreng, haluskan 40 g tepung terigu 100 ml susu tawar cair 1 sdm irisan daun bawang ¼ sdt lada halus ¼ sdt pala halus 3 siung bawang putih, haluskan ½ sdt garam halus 1 sdm margarin Minyak untuk menggoreng Isi: 250 g daging sapi cincang 2 sdm margarin 1 batang daun bawang, iris halus 4 siung bawang putih, haluskan 50 g bawang bombay, cincang 1 sdt gula pasir ½ sdt lada halus ½ sdt garam halus Lapisan: 2 butir telur, kocok lepas 50 g tepung terigu 100 g tepung panir Cara Membuat: Isi: Panaskan margarin, tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging cincang, masak hingga daging berubah warna. Masukkan daun bawang, lada, garam dan gula pasir, masak hingga matang. Angkat. Kulit: Panaskan margarin, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan tepung terigu, aduk rata. Tambahkan susu tawar cair, masak hingga tekstur mengental. Tambahkan kentang, iri

Resep Choco Cheese Cookies

Bahan-bahan: 250 gram mentega 75 gram gula halus 2 butir kuning telur 375 gram tepung terigu 200 gram keju tua, parut 1 sdt baking powder 10 gram cokelat bubuk 1 sdt pasta cokelat 50 gram keju cheddar, parut Cara Membuat: Kocok mentega dan gula halus hingga lembut. Masukkan kuning telur, kocok kembali hingga rata. Masukkan tepung terigu, keju tua, keju cheddar parut, dan baking powder, aduk hingga rata. Bagi adonan menjadi dua bagian, satu bagian di beri cokelat bubuk dan pasta cokelat, aduk rata. Satu bagian tetap berwarna putih. Ambil sedikit adonan, masing-masing pilin memanjang, potong 8 cm. Lilitkan kedua adonan, letakkan di loyang yang sudah diloes margarin, bentuk seperti tapal kuda. Panggang dalam oven bersuhu 160 derajat C selama 25 menit atau hingga matang. Angkat, sisihkan. Related site Resep Choco Cheese Cookies

Resep Chewy Choco Cookies

Bahan: 100 g chocolate chips 50 g almond iris 125 g dark chocolate, cincang 30 g mentega tawar 75 g gula pasir 2 butir telur ayam Ayak jadi satu: ½ sdt baking powder ¼ sdt garam ½ sdt vanili bubuk 140 g tepung terigu Cara Membuat: Tim cokelat dan mentega hingga leleh. Kocok telur dan gula hingga kental. Masukkan cokelat leleh, aduk hingga rata. Masukkan campuran terigu, aduk hingga rata. Tambahkan chocolate chips dan almond, aduk rata. Taruh tiap 2 sdm adonan kue ke atas loyang datar, bentuk menjadi bundar 10 cm. Panggang dalam oven panas 170 C selama 20 menit.Angkat dan dinginkan. Related site Resep Chewy Choco Cookies

Resep Cappucino Cookies

Bahan-bahan: 750 gram mentega 750 gram gula halus 125 gram tepung terigu 12,5 gram susu bubuk 2½ kuning telur 1/8 sdt vanili bubuk 1 sdm cappucino instan 1 sdm cappucino instan, untuk taburan Cara Membuat: Ayak tepung terigu dan susu bubuk, aduk rata. Sisihkan. Kocok mentega dan gula halus sampai gula larut. Tambahkan telur satu per satu sambil terus dikocok. Masukkan campuran tepung, vanili dan cappucino instan. Aduk sampai tercampur rata. Gilas adonan, lalu cetak menggunakan cetakan kue kering. Tempelkan salah satu permukaannya ke cappucino instan, lalu letakkan di atas loyang yang sudah diolesi margarin. Panggang kue dengan oven bersuhu 160°C selama 25 menit angkat. Biarkan sampai kue dingin, lalu simpan dalam stoples. Hasil 900 gram Related site Resep Cappucino Cookies

Resep Butter Cookies

Bahan-bahan: 450 gram tepung terigu 50 gram tepung maizena 50 gram susu bubuk 250 gram mentega 250 gram gula halus ½ sdt vanili 6 kuning telur 2 putih telur Cara Membuat : Ayak tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk. Sisihkan. Kocok mentega dan gula halus sampai gula larut. Masukkan telur satu per satu sambil terus dikocok. Tambahkan campuran tepung trigu dan vanili, aduk sampai menjadi adonan yang lembut. Masukkan sebagian adonan ke dalam cetakan, lalu cetak di atas loyang yang sudah diolesi margarine. Panggang dengan oven bersuhu 160°C selama 20 menit sampai kue berwarna kuning. Keluarkan dari oven, lalu biarkan sampai dingin. Simpan butter cookies dalam stoples / wadah kedap udara. Related site Resep Butter Cookies

Resep Black Pepper Cookies

Bahan: 1 1/2 sdt merica hitam, memarkan agak halus 120 g mentega tawar 50 g keju Parmesan parut Ayak jadi satu: ½ sdt baking powder 120 g tepung terigu Taburan: 75 g keju cheddar parut Cara Membuat: Kocok mentega hingga lembut. Tambahkan keju Parmesan dan campuran terigu, aduk rata. Masukkan merica hitam, aduk rata. Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil. Taruh di loyang datar. Beri keju parut bagian atasnya. Panggang dalam oven panas 160 C selama 20 menit. Angkat dan dinginkan. Related site Resep Black Pepper Cookies

Resep Biskuit Wortel

Bahan: 250 gram apel, haluskan 200 gram mentega 4 butir telur 250 gram susu bubuk formula lanjutan 450 gram tepung terigu 25 gram wortel, parut Cara membuat: Kocok mentega dengan mixer hingga memutih. Tambahkan apel, telur dan wortel. Aduk hingga rata Campurkan tepung terigu dan susu bubuk formula lanjutan, aduk hingga rata Masukkan campuran tepung terigu tadi sedikit demi sedikit ke dalam kocokan mentega, aduk rata Ambil sesendok demi sesendok dan pipihkan. Tata di loyang datar yg telah dioles margarine Panggang dalam oven yg sudah dipanaskan terlebih dahulu, selama 20 menit atau hingga kuning kecoklatan Untuk 750 gram Related site Resep Biskuit Wortel

Resep Banket Kenari

Bahan : 100 gram mentega 50 gram gula halus 1 butir kuning telur 1/4 sendok teh vanili 1 sendok makan susu kental manis 1/2 sendok teh baking powder 250 gram terigu Loyang, poles mentega Cara Membuat : Campur mentega, gula, kuning telur, vanili, susu. Kocok sebentar. Campur dengan terigu dan baking powder. Aduk dengan sendok kayu. Gilas tebal 3 mm. Cetak. Poles kuning telur. Tabur dengan kenari irisan. Oven 170 derajat Celsius sampai kering kecokelatan. Related site Resep Banket Kenari

Resep Bagelen Kering

Bahan: 10 buah roti manis bundar kecil Olesan Kocok rata: 150 g margarin 75 g gula bubuk ¼ sdt vanili bubuk Cara membuat: # Belah membujur tiap roti menjadi dua. # Olesi bekas belahannya dengan bahan Olesan hingga rata. # Taruh di atas loyang datar. Panggang dalam oven panas 160 C selama 20 menit hingga kering. Angkat. # Dinginkan. Satukan roti kembali. Sajikan. Untuk 10 buah Related site Resep Bagelen Kering

Resep Bagelen Cokelat Cream Cheese Lemon

Bahan: 250 gr tepung terigu protein tinggi 4 gr ragi instan 1 gr bread improver 55 gr gula pasir 7 gr susu bubuk 7 gr cokelat bubuk 10 gr kuning telur 25 gr telur 112 gr susu evaporated 3 gr garam 37 gr margarin Bahan Krim: 37 gr cream cheese 12 gr mentega tawar 3 gr parutan kulit jeruk lemon 1 bh lemon, ambil airnya 1 btr kuning telur 150 gr gula halus Cara Membuat: Krim: kocok cream cheese dan mentega, sampai lembut. Tambahkan parutan kulit jeruk lemon, air jeruk lemon, dan kuning telur, aduk rata. Masukkan gula halus, aduk rata. Sisihkan. Campur tepung terigu, ragi, bread improver , gula pasir, susu bubuk, dan cokelat bubuk, aduk rata. Masukkan kuning telur dan telur, aduk rata. Tuang susu evaporated , aduk sampai adonan menggumpal. Tambahkan garam dan margarin, aduk sampai adonan kalis. Diamkan adonan selama 15 menit. Kempeskan adonan, bagi adonan 20 gr. Bulatkan dan diamkan kembal

Resep Almond Donut Cookies

Bahan-bahan : 40 gram susu bubuk 300 gram tepung terigu 200 gram margarin 100 gram gula halus 2 buah kuning telur ¼ sdt vanili Topping: 150 gram dark cooking chocolate 80 gram kacang almond, sangrai, cincang halus Cara Membuat : Kocok margarin dan gula halus sampai gula larut. Tambahkan kuning telur sambil terus dikocok sampai rata. Masukkan vanili, susu bubuk, dan tepung terigu. Aduk hingga tercampur rata. Pipihkan adonan, cetak menggunakan cetakan donat ukuran paling kecil. Letakkan di atas loyang, lalu panggang di dalam oven bersuhu 17ºC selama 15 menit. Angkat, dinginkan. Tim dark cooking chocolate sampai semua bagian meleleh, angkat. Siram kue yang sudah dingin dengan lelehan cokelat, lalu taburkan potongan almond di atasnya. Biarkan sampai membeku. Related site Resep Almond Donut Cookies

Resep Almond Cookies

Bahan-bahan: 100 gram gula halus 1 sdm susu bubuk 1 sdm tepung maizena 1 bungkus vanila bubuk 450 gram tepung terigu protein rendah 2 butir kuning telur 175 gram mentega 25 gram kacang almond sangrai (haluskan untuk adonan) 25 gram kacang almond sangrai (untuk taburan) Cara Membuat : Kocok telur, gula, dan mentega. Kemudian masukkan susu, vanili, maizena, dan almond yang telah dihaluskan. Aduk rata. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit dan aduk. Sisihkan. Ambil sedikit adonan, kemudian cetak dengan menggunakan garpu. Kerat-kerat dan taburi dengan almond Panggang di dalam oven selama kira-kira 10 – 15 menit. Angkat dan sajikan. Related site Resep Almond Cookies

Resep Takoyaki (Octopus Balls) (Jepang)

Bahan isi takoyaki : Baby octopus (bayi gurita) 200 gram, rebus dan cincang Tenkasu (rice crispy) secukupnya Bahan adonan dasar takoyaki : Air 400 ml Konbu 10 cm, potong selebar 2 cm Katsuo-bushi 15 gram Tepung terigu protein rendah 200 gram Putih telur 4 butir Kuning telur 2 butir Margarin 2 sendok makan Pendamping takoyaki : Bulldog saus 50 ml Saus inggris 25 ml Mayones 50 gram Benishoga (acar jahe) secukupnya Cara membuat adonan dasar takoyaki : Masukkan konbu dalam panci, masak di atas api kecil. Angkat beberapa saat sebelum air mendidih. Campur katsuo-bushi dalam air rebusan konbu sambil di aduk selama 2 menit. Saring dan dinginkan. Campur terigu, telur dan garam. Tuang air kaldu, aduk hingga rata. Sisihkan. Cara membuat takoyaki : Tuang adonan takoyaki pada cetakan yang sudah diolesi dengan margarin hingga penuh. Taburi bagian atasnya dengan rice crispy dan masukkan baby octopus (bayi gurita). Ma

Resep Takoyaki (Jepang)

Bahan : 300 gr tepung tako (dapat diganti dengan terigu + baking powder) 2 butir telur 150 gr tako (atau cumi) tenkatsu (tempura scraps) 700 ml air 100 gr sayuran (kol, wortel) Taburan: nori biru katsuoboshi (toping-nya, berbentuk parutan skipjack tuna) daun bawang diiris kecil Saus: saus tako mayonaise Cara: Campur semua bahan kecuali tako dan tenkatsu, aduk sampai licin. Panaskan cetakan, olesi minyak, tuang adonan, taburi tako. Sesudah berkulit taburi tenkatsu dan balik -balik sampai membentuk bola dan matang. Lakukan sampai adonan habis Penyajian: Tata tako, oles saos tako, taburi nori, beri mayonaise, taburi katsuoboshi dan daun bawang. Nikmati hangat-hangat. Hasil : 60 biji Related site Resep Takoyaki (Jepang)

Resep Ricotta Cheese Cookies (Italia)

Bahan : 115 g mentega / margarin 280 gram tepung terigu 1 sdt essens vanili 100 g krju Ricotta 115 gula pasir halus 1/4 sdt garam 1/2 sdt soda kue Bahan Glasuur : 150 g gula bubuk 1 putih telur 1 sdm air jeruk lemon Gula taburan warna hijau dan merah Cara Membuat : Panaskan oven hingga suhu 160 derajat Celcius. Olesi loyang datar denan sedikit margarin. Sisihkan. Kocok mentega dan gula pasir hingga lembut. Masukkan keju, essens vanila, garam, soda kue, dan teung terigu. Aduk rata. Masukkan adonan dalam spuit. Semprotkan adonan bentuk cincin, atur diatas loyang. Beri jarak antaradonan. Panggang selama 10 menit hingga kue matang. Angkat dan biarkan dingin. Cara Membuat Glasuur : Kocok gula bubuk dan putih telur hingga lembut. Tambahkan air jeruk lemon. Aduk rata. Cara penyelesaian Resep Ricotta Cheese Cookies : Olesi permukaan kue dengan glasuur. Taburi atasnya dengan gula taburan warna hijau

Resep Kue Lumpur Keju

Bahan : 1 kg kentang, rebus dan haluskan selagi panas 500 gr gula pasir 500 gr tepung terigu 4 putih telur 5 kuning telur 1 sdt Vanili 200 gr mentega cairkan 200 gr keju cheddar parut 1 ltr santan didihkan dan dinginkan 1 sdt garam Kismis Cara membuat : Kocok gula dan telur sampai putih dan mengembang. Masukkan garam & vanilli kocok kembali. Masukkan santan, kocok dengan kecepatan rendah. Masukkan kentang, aduk sampai rata benar. Tambahkan terigu perlahan - lahan sambil diayak diatasnya. Campur dengan mentega cair, aduk rata. Terakhir masukkan keju kembali aduk rata. Masukkan dalam cetakan kue lumpur setelah diolesi mentega sebelumnya. Masak sampai matang. Taburkan kismis diatasnya saat setengah matang. Related site Resep Kue Lumpur Keju

Resep Kue Kentang (2)

Bahan : 75g kentang tumbuk 12g mentega 25g tepung polos 1 sendok teh mustard kering 1 kocok telur 25g keju parut Cheddar atau keju keras yang memiliki 'menggigit' Cara Membuat : Masukkan semua bahan bersama-sama dalam mangkuk dan campuran ini menggunakan sendok kayu. Anda juga dapat menggunakan mixer elektronik untuk mencampur semua bahan. Gunakan pemotong kue untuk memotong adonan ditaburi tepung menjadi 10 putaran. Anda juga dapat memotong adonan menjadi lebih dari 10 buah dengan menjaga ukuran masing-masing bagian dari 5 dan 7,5 cm di seluruh. Gunakan wajan penggorengan untuk menggoreng kentang kue ini dengan minyak. Panaskan tombol yang menetes di wajan Anda. Kue kentang goreng sampai luar menjadi coklat. Pastikan bahwa Anda memasak setiap sisi kue kentang selama 3-4 menit. Sekarang menguras kue keju kentang dan sajikan ini bersama dengan hidangan yang Anda pilih. Anda juga dapat memanggang kue kentan