Resep Okonomiyaki 1 (Jepang)

Bahan:

  • 100g terigu segitiga
  • 150ml air + 1 sdt dashi
  • 1/2 sdt Baking Powder
  • 1 sdm kentang parut
  • Garam dan merica secukupnya
  • 200g kol, iris halus
  • 50g daging cumi rebus, potong 2X2 cm
  • 50g udang rebus
  • 1 sdm ebi kualitas super
  • 1 sdm Beni Shoga (Optional)
  • 2 telur
  • 100g beef bacon

Topping:

  • Otafuku Okonomiyaki Sauce
  • QP Mayo
  • Ao Nori
  • Katsuoboshi

Cara Masak:

  • Aduk rata semua bahan jadi satu kecuali beef bacon
  • Bagi adonan jadi dua bagian sama besar
  • Panaskan wajan dadar teflon dengan sedikit minyak, masukkan satu bagian adonan, tata beef bacon diatasnya.
  • Masak sampai kecoklatan dengan api sedang.
  • Balik dan masak sisi yang satunya.
  • Angkat dari piring, tuang saus okonomiyaki, beri mayo, tabur ao nori (ganti dengan nori panggang tumbuk), dan tabur katsuoboshi.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makan Batagor Minumnya Sprite

Contoh RPP Siklus 1 pada mata kuliah PKP di UT

Resep Roti Sisir Kentang