Khasiat Kurma



Bulan Ramadhan identik dengan buah Kurma. Tahukah Clovers, kandungan apa saja yang terdapat dalam Kurma? Terus apa ya manfaatnya bagi tubuh kita? Yuk, kita simak bersama!

Kurma buah yang manis berasal dari Arab Saudi memiliki banyak kelebihan dalam kandungan gizinya. Mengandung vitamin A,B1,B2 dan D, kurma juga mengandung berbagai macam gula berstruktur sederhana yang mudah dicerna. Kandungan lain yang dimilikinya seperti kalsium,fosfor dan zat besi baik untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit.

Selain itu kurma mengandung prosentase gula yang sangat tinggi (70-80 %), fruktosa dan glukosa yang memiliki kalori tinggi, sehingga dapat membantu kebutuhan kalori minimum seseorang yang aktif sepanjang hari.

Setiap seratus gram kurma kering mengandung 300 kalori yang terdiri dari 70 % karbohidrat, 2,2% protein, 0,6% lemak dan kurma segar mengandung 160 kalori.

Melihat kandungannya, kurma baik untuk orang membatalkan puasa karena setelah seharian pencernaannya kosong tubuh membutuhkan asupan yagng mengandung gula yang mudah diserap tubuh dan cepat untuk menghilangkan rasa lapar.

Jangan lupa selalu sediakan buah Kurma untuk berbuka puasa ya, Clovers.


Sumber:
PT. Tupperware Indonesia


Khasiat Kurma

#EANF#

Baca Selanjutnya Resep Cake Cokelat

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Makan Batagor Minumnya Sprite

Contoh RPP Siklus 1 pada mata kuliah PKP di UT

Resep Roti Sisir Kentang